Wujud Rasa Nasionalisme dan Cinta Tanah Air, Rutan Purbalingga Gelar Upacara Hari Pahlawan

    Wujud Rasa Nasionalisme dan Cinta Tanah Air, Rutan Purbalingga Gelar Upacara Hari Pahlawan

    Purbalingga - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Purbalingga menggelar upacara khidmat yang diadakan di Lapangan Tenis Rutan Purbalingga. (Minggu, 10-November-2024)

    Upacara ini dipimpin oleh Kepala Rutan Purbalingga, Bluri Wijaksono, serta diikuti oleh seluruh pegawai dan warga binaan pemasyarakatan (WBP) Rutan Purbalingga.

    Dalam upacara tersebut, Bluri Wijaksono membacakan sambutan dari Menteri Sosial Republik Indonesia, yang menyampaikan pesan - pesan penting mengenai makna kepahlawanan.

    "Kita patut bersyukur karena di Bumi Nusantara ini banyak dilahirkan sosok para pahlawan, para mujahid pemberani yang dengan segala pengorbanannya berhasil membentuk NKRI. Mereka adalah para patriot bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk mencapai Indonesia merdeka, " ujarnya.

    Tema Peringatan Hari Pahlawan tahun ini adalah "Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu". 

    Tema tersebut mengandung makna mendalam, yaitu mengajak masyarakat untuk meneladani semangat dan pengorbanan para pahlawan dalam kehidupan sehari-hari. Selain itu, kecintaan pada negara juga harus diwujudkan dalam bentuk kontribusi positif yang bermanfaat bagi kemajuan bangsa.

    Sementara itu selepas kegiatan Kepala Rutan Purbalingga Bluri Wijaksono berharap kepada seluruh jajaran, dengan semangat perjuangan Pahlawan, sebagai ASN harus lebih berjuang, terus bergairah mengabdi pada nusa dan bangsa serta berprestasi dalam berkinerja.

    kemenkumham rutanpurbalingga
    Ari Setiawan

    Ari Setiawan

    Artikel Sebelumnya

    Kolaborasi Hebat, 1.250 Benih Nila Salin...

    Artikel Berikutnya

    Dedication and Discipline, Apel Pagi Rutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Hendri Kampai: Buat Mobil Listrik Itu Jauh Lebih Mudah, Indonesia Pasti Bisa!
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Janji Manis di Bibir, Duri di Jalan Pendidikan

    Ikuti Kami